Jelang Natal dan Tahun Baru, Dishub Gelar Rapat Persiapan

SUKARAJA – Dinas Perhubungan Kabupaten Bogor mengadakan Rapat Pembahasan Natal Tahun 2022 dan Tahun Baru Tahun 2023 di wilayah Kabupaten Bogor, yang bertempat di Ruang Rapat Utama Dinas Perhubungan Kabupaten Bogor pada Selasa (13/12/2022).

Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Bogor, Agus Ridho dan dilanjutkan oleh Sekretaris Dinas Perhubungan Kabupaten Bogor, Muslim Akbar.

Tujuan penyelenggaraan kegiatan ini untuk memberikan pelayanan dalam rangka peningkatan keselamatan dan kenyamanan kepada masyarakat pengguna jalan pada perayaan Natal dan Tahun Baru Tahun 2023.

“Kita harus memberikan informasi kepada masyarkat tentang kondisi lalu lintas dan angkutan pada perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023,” ujar Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Seksi Pengandalian Operasional, Herman Siswandi H.

Dinas Perhubungan Kabupaten Bogor menurutnya sudah menyiapkan personil pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 sebanyak 330 orang.

Personil ini akan disebar ke enam lokasi pos Natal dan Tahun Baru yaitu Pospam Tugu Pancakarsa, Pospam Cibinong, Pospam Cileungsi, Pospam Simpang Ciampea (Warung Borong), Pospam Ciawi, Pospam Cikereteg.

Adapun dari Polres Bogor akan melakukan manajemen rekayasa lalu lintas yang akan dilakukan seperti one way, ganjil genap, melakukan penutupan dan pengalihan arus lalu lintas bagi kendaraan dari arah Jakarta yang akan ke Cianjur atau Bandung.

“One way di jalur puncak pada tanggal 20 Desember 2022 sampai dengan tanggal 2 Januari 2023 bersifat situasional, melihat situasi lalu lintas. Ganjil genap di jalur puncak akan diberlakukan pada tanggal 23 Desember 2022 pukul 14.00 WIB s/d tanggal 25 Desember 2022 pukul 24.00 WIB. Melakukan penutupan dan pengalihan arus lalu lintas bagi kendaraan dari arah Jakarta yang akan ke Cianjur atau Bandung dialihkan melalui jalur Sukabumi. Dilaksanakan pada tanggal 31 Desember 2022 pukul 18.00 s/d tanggal 1 Januari 2023 pukul 06.00 WIB,” ujar Kasatlantas Polres Bogor, AKP Dicky Anggi Pranata.

Untuk memastikan keselamatan masyarakat selama masa perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 akan diberlakukan ramp check. Ramp check akan dilakukan pada hari Sabtu, Minggu, dan hari libur nasional.

Ramp check akan dilakukan di terminal dan pool bus yang ada di wilayah Kabupaten Bogor. Personil ramp check terdiri dari Polres Bogor, Dishub Kabupaten Bogor, BNN Kabupaten Bofor dan Dinkes Kabupaten Bogor.